IKA AMA Yogyakarta bersama Civitas Akademika AMA Yogyakarta memberikan Bantuan Sosial untuk Korban Banjir di Desa Murung Kenangan, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan Pada 8/2. Bantuan yang diberikan merupakan hasil Donasi AMAYO Peduli Kalsel dari para Alumni, Mahasiswa, Dosen, Tendik dan Masyarakat. Bantuan diserahkan oleh Fitri Nur Hidayati, S.E Pengurus IKA AMA Yogyakarta Periode 2019-2022 sebagai Ketua Panitia AMAYO Peduli Kalsel. Adapun Bantuan Sosial yang diberikan Berupa: paket sembako, selimut, masker, dan perlengkapan kebersihan.